Berita

Taujihat Majelis Keluarga Warnai Semarak Idadiyah

Murid Idadiyah mendengar Taujihat Mas d. Nawawy Sadoellah yang Dibacakan Oleh Koordinator Idadiyah

Semarak Idadiyah tahun ini lebih lengkap dengan adanya taujihat dari Katib Majelis Keluarga Pondok Pesantren Sidogiri, Mas d. Nawawy Sadoellah, yang dibacakan oleh koordinator Idadiyah, Ust. Qusyairi Ismail dalam acara bertajuk, “Merajut Akhlakul Karimah, Menggapai Ilmu Barakah,” Rabu (01/02).

Menurut beliau, murid Idadiyah menjadi generasi santri Sidogiri yang beruntung, karena pertama kali mereka menginjakkan kaki di Sidogiri, ia langsung digembleng dengan program khusus membaca kitab.

Beliau berpesan, agar senantiasa mengerjakan hal positif baik menghafalkan, memahami, serta mendalami pelajaran yang telah di pelajari.

“Kalian saat ini merupakan gambaran apa dan seperti apa kalian di masa mendatang,” dawuh beliau pada sebuah petikan dalam taujihatnya.

Menurut pria kelahiran Bondowoso ini, setelah mencari ilmu, ada dua hal yang lebih penting, yakni mengamalkan serta menyebarkan ilmu yang telah di dapatkan dari Sidogiri.

“Pesantren itu hanyalah jembatan bagi kalian. Seindah apapun ia, hanyalah lintasan untuk sampai ke seberang. Kalian tidak boleh berdiam diri, tapi harus maju melangkah untuk sampai ke sana,” ujar Mas Dwy.

Seperti biasa, pada acara yang sama pihak Idadiyah juga menggelar demonstrasi bagi beberapa murid yang telah menyelesaikan program Idadiyah al-miftah. Hal tersebut dianggap akan menjadi salahsatu pendorong sekaligus penyemangat bagi murid-murid yang lain.

Penulis: Muhammad ibnu Romli
Editor  : N. Shalihin Damiri

Shares:
Show Comments (1)

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *