Darul Khidmah Sidogiri Bekasi didedikasikan untuk pendidikan keagamaan khusus kalangan kurang mampu. Biaya pendidikan di DKS Bekasi gratis 100%.
Darul Khidmah Sidogiri Bekasi didedikasikan untuk pendidikan keagamaan khusus kalangan kurang mampu. Biaya pendidikan di DKS Bekasi gratis 100%.

Pondok Pesantren Sidogiri juga berperan aktif di dalam kegiatan sosial yang sangat bermanfaat kepada masyarakat. Saat ini, Pondok Pesantren Sidogiri, sudah memiliki dua lembaga sosial, yaitu Lembaga Zakat Sidogiri (LAZ) dan Lembaga Wakaf Sidogiri (L-Kaf). Keberadaan dua lembaga sosial ini, sudah benar-benar berperan aktif kepada masyarakat luas melalui program-progmram pemberdayaan yang dimilikinya.  Saat ini, LAZ Sidogiri sudah memiliki 14 perwakilan cabang  yang tersebar di daerah Jawa Timur, Jakarta, Bali dan Solo. Dana zakat yang terkumpul pada dalam tiap tahunnya sudah mencapai miliaran rupiah.

Selain itu, bentuk kepedulian sosial Pondok Pesantren Sidogiri ada yang berbentuk program pemberdayaan anak yatim dan kurang mampu. Yaitu dengan mendirikan DAS (Darul Aitam Sidogiri) dan DKS (Darul Khidmah Sidogiri). DAS Surabaya didirikan atas inisiatif para alumni PPS di Surabaya. Panti asuhan ini dibangun tahun 1414 H. / 1994 M. dan terletak di Jl. Benowo Simolawang Simokerto Surabaya.

Sejak tahun 1419 H, pengelolaan DAS Surabaya diserahkan kepada PPS. Tujuannya, agar pendidikan dan pembinaan yang dikembangkan berjalan sesuai arah dan haluan yang digariskan oleh para Masyayikh Sidogiri, dengan misi utama mencetak santri sebagai ibâdillâh ash-shâlihîn.

Sedangkan, DKS Bekasi didirikan atas inisiatif para alumni Pondok Pesantren Sidogiri di wilayah Jabodetabek. Pendirian DKS yang berlokasi di Pamahan Jatireja Cikarang Timur Bekasi itu akhirnya mendapat restu dari Pengasuh dan Majelis Keluarga PPS. Hadratussyekh KH. A. Nawawi Abd. Djalil hadir dalam acara peletakan batu pertama pada 23 Syaban 1428 H./September 2007 M.

Di DAS dan DKS ini mereka mendapatkan pendidikan secara cuma-cuma. Berkat keseriusan PPS, ribuan anak yatim piatu dan kurang mampu ini bisa menyenyam pendidikan dan terselamatkan masa depannya.This  is page for SosialThis  is page for Sosial

Show Comments (1)

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *