Berita

Persyaratan Pemohon Guru Tugas Sidogiri

Persyaratan Pemohon Mendapatkan Guru Tugas Pondok Pesantren Sidogiri:

  1. Mengajukan permohonan tertulis yang dilampiri dengan data-data madrasah yang akan ditempati kegiatan belajar-mengajar.
  2. Memberi pernyataan kesanggupan untuk memenuhi segala ketentuan yang telah ditetapkan oleh Pengasuh/Pengurus Pondok Pesantren Sidogiri tentang Urusan Tugas Mengajar.
  3. Menyerahkan pasfoto calon penanggungjawab GT (PJGT) ukuran 3×4 sebanyak 2 lembar dan foto Madrasah tempat Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) serta tempat mukim guru tugas (khusus bagi pemohon baru) masing-masing 1 lembar ukuran kartupos atau 3R.
  4. Bersedia memenuhi kebutuhan konsumsi harian GT menurut ukuran yang berlaku di tempat.
  5. Bersedia memberi uang saku setiap bulan antara tanggal 10 sampai 20 bulan Hijriyah yang besarnya ditetapkan oleh Pengurus Pondok Pesantren Sidogiri.
  6. Membayar uang maslahah Urusan TM-TB dan Dai pada setiap awal penerimaan Guru Tugas.
  7. Sanggup memanfaatkan guru tugas untuk mengajar pelajaran agama di dalam kelas Madrasah lbtidaiyah atau yang sederajat dan tidak ada murid banat balighah.
  8. Menyiapkan tempat tinggal/mukim GT yang terpisah dengan tempat keluarga yang di dalamnya ada wanita balighah.
  9. Kurikulum Madrasah tempat KBM bercirikan pengajaran agama Islam.
  10. Madrasah tersebut memiliki murid minimal 50 Murid

 

Shares:
Show Comments (1)

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *