Berita

MQS: Lejitkan Mental Muta’allim dengan Ajang Lomba

Semangat: Salah satu murid ranting MQS menyetorkan hafalan nadzam tajwidnya kepada para juri

Metode Qurani Sidogiri (MQS) kembali mengelar lomba antar muta’allim Qurani yang pesertanya khusus jilid 5 ke atas pada Kamis malam (16/02) kemarin, bertempat di jerambah daerah F, depan Kantor TTQ (Taklimiyah wa Tahfidz al-Quran), dan mabna Al-Gozali.

“Beranekaragam lomba akan dilaksanakan pada malam tersebut. Mulai dari lomba Qiro’atul Quran, Qurani Pintar, serta Hafalan Nazam Tajwid dan Cerdas Cermat.” Terang Kepala MQS, Ust. Syakur Nur ketika ditemui di depan Kantor MQS beberapa waktu lalu.

Pak Syakur, panggilan akrab beliau, menegaskan bahwa lomba ini tujuannya untuk memicu kreatifitas muallim dalam membimbing pengajian muta’allimnya. Tidak hanya itu saja, beliau juga mengimbau agar lomba itu dijadikan sebagai momen untuk menggali potensi mental seorang pelajar, agar terbiasa tampil di khalayak ramai. Di samping itu untuk menguji sejauh mana kemampuan muta’allim dalam membacakan al-Quran sesuai tajwid dan fasih.

Hadiah bagi juarawan nantinya akan sangat menarik dan berharga, seperti tropi, piagam dan medali. Menurut Pak Syakur, panitia menyediakan hadiah seperti itu agar lebih ada nilai kesan dan mengenang. Di samping pengurus MQS pada beberapa pekan sebelumnya juga mengelar acara serupa yang bertempat di luar Pondok Pesantren Sidogiri yang diikuti beberapa lembaga yang berafiliasi ke PPS dalam pengajaran Metode Qurani Sidogiri.[]

===
Penulis : Mustagfiri
Editor   : Muh Kurdi Arifin

Shares:
Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *