Berita

Bedah Buku: Memahami Kesalahan Pemikiran Wahabi

Keterangan: Ust. Idrus Ramli penulis buku ‘Wahabi Gagal Paham 2’ dalam acara bedah buku bertempat di gedung Sidogiri Excelent Corporation.

Bedah buku ‘Wahabi Gagal Paham 2‘ yang diselenggarakan oleh Sidogiri Penerbit pada Senin (07/01) lalu, menghadirkan penulisnya sebagai narasumber, Ust. Idrus Ramli. Acara yang dilaksanakan di Sidogiri Excelent Corporation (SEC) dimoderatori oleh Ust. Alil Wafa, Pemred Sidogiri Media.

Ust. Idrus menjelaskan bahwa kelompok Salafi-Wahabi tidak paham. Penyebab mereka tidak paham, adalah adanya salah satu doktrin Wahabi yang tidak memperbolehkan membaca tulisan ulama di luar Wahabi.

“Oleh karena itu, mereka tidak paham, karena mereka tidak mau memahami,” jelas Ust. Idrus diiringi gelak tawa para audiens.

Selain itu, menurut beliau, yang menjadi penyebab kaum Salafi-Wahabi gagal paham karena mereka tidak mau memahami ilmu kalam yang merupakan salah satu ilmu mempertahankan akidah dengan berlandaskan al-Quran dan Hadis.

“Mereka bukan hanya tidak mau paham pada ilmu kalam, bahkan mereka sampai mengharamkan belajar ilmu kalam. Andaikan mereka mau paham dan mempelajarai ilmu kalam pastinya mereka paham pada apa yang mereka tidak paham saat ini,” kata sosok yang juga menjabat sebagai Dewan Pakar Annajah Center Sidogiri (ACS).

=====

Penulis: A. Farid Muflihin
Editor: N. Shalihin Damiri

Shares:
Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *