Berita

Media Informasi Perpustakaan Raih Penghargaan Media Terbaik

1537622_214027628785262_85612433_o (FILEminimizer)
Tampak di atas pentas Redaksi Mading PPS sedang menerima hadiah dari Badan Pers Pesantren dalam acara Peringatan Maulid Nabi Jumat (03/01)

Di acara peringatan Maulid Nabi yang dilaksanakan Malam Jumat (03/01) Badan Pers Pesantren (BPP) Pondok Pesantren Sidogiri kembali memberikan penghargaan media terbaik kepada media-media yang ada di PPS selama semester pertama.

Di semester pertama tahun ajaran 1434-1435 H ini, anugerah media terbaik hanya diberikan kepada media kategori majalah dinding (Mading). Sedangkan untuk media cetak akan diberikan di akhir tahun ajaran. Ada tiga kategori penghargaan, yaitu majalah dinding terbaik. majalah dinding dengan desain terbaik, dan redaksi terbaik.

Untuk katagori majalah dinding terbaik di semester pertama tahun ini diraih oleh Mading MAKTABATI. Sementara mading dengan desain terbaik diraih oleh Mading MATABACA. Keduanya adalah media informasi resmi yang dikelola oleh Pengurus Perpustakaan Sidogiri. Katagori redaksi terbaik diraih oleh Abdus Saharudin, Pimpinan Redaksi Mading TAFAQQUH.

Hadir menberikan hadiah, Dewan Editor dan Pengawas BPP, Masyhuri Mochtar dan Wakil I BPP, Zainuddin Rusdy. Mading MAKTABATI dan MATABACA dinobatkan sebagai mading terbaik karena keduanya dinilai disiplin dan terbit sesuai daedline. Selain itu media informasi milik Perpustakaan ini selalu tampil menarik di tiap edisinya. Baik dari sisi tampilan atau informasi yang disajikan.

==

Penulis: Muh. Kurdi Arifin
Editor: Zainuddin Rusdy

 

Shares:
Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *