Sebagai tempat pengembangan wawasan santri Pondok Pesantren Sidogiri, Perpustakaan Sidogiri selalu berbenah dalam pengelolaan koleksi, salah satunya dengan menyediakan fasilitas Perpustakaan Digital. Fasilitas ini untuk tahun ajaran 1440/1441 H baru dibuka dalam sepekan lalu, tepatnya Rabu (31/07) pagi hari. Terhitung pada Selasa (06/08) pukul 02.00 siang tadi sudah ada 235 santri yang berkunjung ke Perpus Digital. Hal tersebut karena fasilitas digital hanya khusus diakses oleh murid Aliyah dan Kuliah Syariah. Lokasi Perpustakaan Digital berada di lantai II masuk melalui ruang umum Perpustakaan Sidogiri. Terdapat 14 komputer yang berisi koleksi multimedia keislaman, kitab-kitab dan buku digital, serta berita-berita aktual dari internet.
Untuk mengunjungi Perpustakaan Digital santri yang berada ditingkatan Aliyah dan Kuliah Syariah hanya perlu membawa Kartu Tanda Santri (KTS) yang berlaku, kemudian mendaftar ke penjaga Perpus Digital. Ketentuan yang berlaku 1 KTS hanya untuk 25 menit saja. Untuk waktu, pagi buka pukul 07.00-09.00, siang pukul 13.00-15.00, untuk malam mulai pukul 20.00-21.00 dan 22.00-23.00 waktu setempat.
Saat ini minat santri yang berkunjung ke Perpus Digital adalah menyaksikan video keislaman dan video berita yang terbaru dalam bulan ini. Salah satu video yang paling banyak dibuka adalah tragedi pendaki gunung yang hilang di Gunung Piramid yang bernama Thoriq yang kabarnya hilang diculik jin, ada juga berita keislamannya Deddy Corbuzier, dan lain-lain.
“Ke Perpus Digital banyak yang pengen lihat video, jadi antri panjang, tapi sip dengan adanya Perpus Digital, kami bisa tahu sedikit banyak tentang dunia luar yang jarang kita ketahui kalau lagi mondok”, komentar salah satu santri yang tidak mau disebutkan namanya ini.
___________
Penulis : Musafal Habib
Editor : Saeful Bahri bin Ripit