BeritaUnggulan

Akreditasi-A, Travel 1455 Siap Mengawal Ibadah Umat Secara Maksimal

Jumat (15/12), PT. Sidogiri Travelindo 1445 resmi mendapatkan Akreditasi-A dengan nomor sertifikat: 018/SER/LSUHK/SCI/XII/2023. Sertifikat ditandatangani oleh Dr. Nurul Indah Susanti M.Si. Psikolog, selaku Manajer Representatif Lembaga Sertifikasi Umrah dan Haji Khusus PT. Sertifikasi Cohespa Indonesia.

Berdasarkan keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 1251 tahun 2021 Tentang Skema dan Kriteria Akreditasi serta Sertifikasi Usaha Penyelenggaraan Perjalanan Ibadah Umrah dan Haji Khusus, Travel 1455 dinyatakan sesuai dengan Standar Penyelenggaraan Ibadah Umrah (PPIU) dan telah memiliki nomor izin: U.504/2021. “Kriteria yang telah dipenuhi Travel 1455 untuk mendapatkan sertifikasi adalah bimbingan ibadah, pelayanan dan kenyamanan kepada jemaah, fasilitas dari VVIP hingga sarana dengan harga terjangkau, jaminan keamanan, dan aspek-aspek lain terkait pemberangkatan, perjalanan hingga kepulangan,” jelas Ust. Alil Wafa, Manager Marketing Travel 1455.

Selain itu, Pemred Sidogiri Media ini menuturkan bahwa suksesnya akreditasi ini tidak lepas dari kegigihan tim dan pengurus dalam mengupayakan yang terbaik untuk Pondok Pesantren Sidogiri dan jamaah. “Ini semua berkat kerja sama tim dan pengurus yang berkhidmah secara profesional dan maksimal dalam menjalankan tugas-tugasnya sehingga semua lini dan bagian di Travel 1455 itu bisa terlaksana dengan baik dan memberikan impact atau dampak kenyamanan bagi para jamaah,” tambahnya.

Dengan motto “Melayani Ibadah Anda adalah Ibadah Kami”, Travel 1455 akan semakin memberikan pelayanan yang baik. “Sangat berkesan, senang, bahagia, dan bangga. Apalagi travel ini adalah milik pondok kita tercinta. Harapan ke depannya semoga semakin baik, maju, dan berkembang. Bahkan cita-cita masyayikh ke depannya Travel 1455 akan menjadi payung bagi Travel milik alumni dan pondok lain. Artinya, Travel 1455 bukan berdiri sejajar untuk berkompetisi tetapi untuk memayungi, membantu, membimbing, dan memfasilitasi kebutuhan apapun, seperti mereka butuh booking tiket pesawat, hotel, dan visa, Sidogiri menyiapkan,” pungkasnya di akhir pembicaraan.

Penulis: Muhammad Faqih
Editor: Muhammad Ilyas

Shares:
Show Comments (2)

2 Comments

  • Said abdullah
    Said abdullah
    21 Desember 2023 at 5:23 pm

    Apakah bisa berangkat umrah dulu…biayanya di cicil mulai berangkat sampai kepulangan umroh

    Reply
  • Rudi hartono
    Rudi hartono
    21 Desember 2023 at 7:37 pm

    Semoga travel1455 semakin baik melayani jamaah,
    dan semakin bisa membimbing, mengayomi dan menjadi tauladan yg baik, bagi jamaah dan utamanya contoh bagi travel travel yg lain amin

    Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *