BeritaKetua III

Lajnah Falakiah Sidogiri, Tentukan Arah Kiblat DKS Lumajang

Lajnah Falakiah Sidogiri (LFS) mengirim 8 anggota LFS untuk melakukan penentuan arah kiblat mushala Darul Khidmah Sidogiri (DKS) Lumajang pada Jumat (27/07) kemarin. LFS juga melakukan pengukuran pada beberapa gedung lain yang berada di DKS Lumajang yang bisa ditempati shalat.

Tim LFS; Penentuan arah kiblat dengan menggunakan matahari

Kepala Kuliah Syariah, Ust. Muhammad Mufid menuturkan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk melatih anggota LFS. Pengurus Kuliah Syariah berharap mereka bisa mendapatkan pengalaman baru dalam menentukan arah kiblat, khususnya di luar ruangan.

Terkait penugasan ini, Ust. Mufid menyampaikan bahwa setelah dimaturkan, Ketua III PPS, M. Abd. Djalil Kamil menyetujuinya. “Setelah dimaturkan kepada Koordinator Kuliah Syariah, akhirnya disetujui oleh beliau,” terang pria yang juga menjadi Wakep II MMU Aliyah ini.

Sertifikat; Penyerahan sertifikat kepada Kepala DKS Lumajang

Pihak DKS Lumajang pun menyambut baik kedatangan Tim Lajnah Falakiah Sidogiri. Mereka mengaku sangat mendukung kegiatan ini. “Kami sangat mendukung kegiatan ini,” ujar Kepala DKS Lumajang, Ust. Mochammad Ulil Albab ketika dihubungi via WhatsApp.

Ketua Lajnah Falakiyah Sidogiri, Waisul Azis Ramadhani mengormasi berita ini. Mereka telah melaksanakan amanah pengurus Kuliah Syariah ini dengan sebaik mungkin. “Alhamdulillah, kami telah berhasil menentukan arah kiblat di beberapa gedung DKS Lumajang. LFS juga akan menerbitkan sertifikat pengukuran arah kiblat bagi DKS Lumajang,” terang pria yang juga menjabat sebagai Staf Adiministrasi Perpustakaan Sidogiri ini.

Penulis: Dzaroril Faizi
Editor: Fahmi. A

Shares:
Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *